Monday 25 July 2011

Valkyrie

Valkyrie, sang dewi perang berperan dalam memilih dan mengumpulkan roh para prajurit hebat dari dunia manusia yang telah mati dalam pertempuran dan diangkat ke Valhalla alih-alih ke Nifleheim. 

Tidak semua ksatria yang gugur akan masuk ke Valhalla. Hanya setengah yang memiliki nasib beruntung seperti itu. Sisanya akan masuk ke aula Freyja, yang disebut Fólkvangar (”Battlefield”)

Valhalla itu tempat berkumpulnya roh-roh pahlawan yg dianggap berani dan terhebat semasa hidupnya. Yg menilai seseorang layak masuk Valhalla adalah tugas para Valkyrie. Valhalla digambarkan begitu luasnya sehingga memiliki lima ratus empat puluh pintu, pilar-pilar penopang atapnya dari tombak, atapnya sendiri terbuat dari kumpulan perisai, kursi-kursinya berlapis breast plate armor. Seekor serigala menjaga salah satu pintu bagian barat, sedangkan seekor elang terbang mengitari bangunan ini. Dari tempat inilah delapan ratus orang Einherjar akan berbaris keluar untuk ikut serta dalam Ragnarok. 


Roh-roh pilihan para Valkyrie itu di sebut Eirhenjar, yang akan ikut bertempur di sisi para dewa melawan para raksasa dan monster dalam Ragnarok nantinya. Bagi para prajurit ini bisa mati di medan perang dan masuk Valhalla merupakan cita-cita mulia. 


Valkyrie bertugas membawa para calon Einherjar ke Valhalla dan menjamu mereka di sana setiap malam setelah latihan mereka selesai. Einherjar akan berlatih setiap hari dari pagi sampai sore, Malamnya Odin akan menjamu para Eirhenjarnya makan malam di Valhalla. Setiap mereka memakan makanan yang dijamu oleh Odin, seketika luka-luka dan stamina para Eirhenjar langsung sembuh dan siap untuk berlatih perang keesokan harinya.

Valkyrie memakai baju zirah berkilauan dan helm perang yang memancarkan cahaya yang disebut Aurora Borealis (Northern Lights), dan bersenjatakan tombak atau pedang. ada beberapa cerita yg mengatakan bahwa mereka menunggangi unicorn, Ada yang mengatakan siapapun yang melihat seorang Valkyrie saat perang maka orang tersebut pasti akan mati.


Valkyrie (Chooser of the Slain) menurut mitos sebenarnya terdiri dari sekelompok (sekitar 16 orang), bukan hanya terdiri dari 3 orang dalam 1 tubuh, Lenneth, Hrist, dan Silmeria. Walaupun nama Hrist memang pernah tercantum dalam daftar nama Valkyrie.beberapa nama yg termasuk golongan valkyrie adalah

Brynhildr (Bernie of Battle or Mail-coat of Battle)
Friagabi (Giver of Freedom)
Gefn (The Giving)
Skögul (Battle or Rager)
Skuld (She Who is Becoming-Necessity)
Göndul (Magic Wand or Enchanted Stave or She-Were-Wolf)
Hirst (The Shaker)
Hlathguth (Necklace-Adorned Warrior-Maiden)
Prungva (She Who Pines for Lost Love)
Prúõr (Power)
Randgriõr (Shield of Peace)
Randgrith
Sváva
Swanhwid (Svanvit in Old Norse, Swan-White)
Vanadis (Goddess of Vanir)



valkyrie di gambarkan sebagai dewi perang dengan paras cantik dengan menungangi seekor kuda unicorn (pegasus) dengan baju baja yang indahnya. Valkyrie dianggap dewa karena bijak dan biasanya membantu para prajurit Nordik dalam peperangan, Valkyrie, dikatakan mereka selalu bergerak dalam kelompok kecil dengan pemimpin mereka Brynhild.


Mengenai istilah BATTLE MAIDEN (perawan perang) mungkin berkaitan dengan cerita bahwa Valkyrie itu aslinya manusia yang sebelum mereka meninggal dan diangkat menjadi Valkyrie.

Setelah menjadi Valkyrie mereka harus mengikuti aturan para dewa yaitu tetap menjaga perawan demi tugas ini. Jika mereka melanggarnya maka hukumannya adalah mereka akan menjadi manusia lagi dan kehilangan status dewa mereka atau bahkan lebih parah.

Hal ini pernah terjadi pada Brynhild dimana dia pernah melanggar aturan yang ditetapkan oleh Odin. Odin menghukumnya menjadi manusia dan membuatnya tertidur di dalam lingkaran api dan tidak dapat keluar sampai ada seorang yang mau menerobos kobaran api untuk menolongnya.

Orang tersebut adalah Sigurd. Dengan berani Sigurd menerobos lingkaran api dan menolong Brynhild, atas perbuatannya ini Brynhildr jatuh cinta padanya. Tetapi setelah itu Sigurd harus pergi dan meninggalkannya untuk sementara.



Sigurd berjanji untuk kembali padanya suatu saat, dan dia memberikan Nibelung Ring sebagai tanda cintanya. Cincin ini sebenarnya telah dikutuk oleh dwarf Andvari pembuatnya dimana setiap manusia pemakainya akan mengalami tragedi menyedihkan dalam hidupnya.

Mungkin ini sebabnya cinta Brynhild dan Sigurd tidak pernah bertemu. Karena Sigurd kemudian meninggal dalam perang dan Brynhild yang sedih memutuskan untuk bunuh diri. Mereka memang bertemu lagi dalam kematian.



No comments:

Post a Comment